Friday, December 12, 2014

Berbagai Cara untuk Menghilangkan Karat dari Logam

Bila Anda sedang membutuhkan sesuatu yang bisa digunakan untuk menghilangkan karat dari logam, maka ada banyak produk yang tersedia dan bisa Anda gunakan untuk menghilangkan karat yang membandel.Namun,pada umumnya produk-produk ini sangat beracun karena ada beberapa bentuk asam-asam oksalat atau fosfat yang terkandung di dalamnya.

Ketika Anda akan menggunakan salah satu produk tersebut, Anda harus memakai sarung tangan karet dan selalu mengikuti semua petunjuk dan tindakan pencegahan yang disediakan oleh produsen.Dengan demikian Anda bisa menghilangkan karat dengan mudah tanpa mengabaikan keamanan diri Anda sendiri dari bahan kimia beracun. Namun,jika Anda lebih suka untuk menghindari resiko yang bisa ditimbulkan oleh bahan kimia beracun,sebenarnya ada beberapa barang-barang rumah tangga biasa yang bisa dimanfaatkan untuk menghapus karat dari logam dengan aman.

Cuka putih biasanya bisa digunakan dan berkinerja baik pada barang-barang kecil, misalnya anting-anting. Anda cukup menuangkan sedikit cuka ke dalam gelas, dan merendam barang tersebut ke dalam cairan cuka. Setelah Anda melihat bahwa karat telah luntur,Anda cukup membilas perhiasan tersebut lalu keringkan dengan kain.Cuka juga bisa digunakan pada barang-barang yang lebih besar dengan cara menuangkan cairan cuka langsung ke barang-barang tersebut atau dioleskan dengan kain. Ketika karat telah luntur, Anda cukup menyeka atau  membilasnya, kemudian keringkan.

Cara lain yang bisa Anda lakukan untuk menghilangkan karat dari logam adalah dengan menggunakan beking soda. Anda bisa membuat pasta dengan mencampur baking soda dan air. Pastikan bahwa larutan ini cukup pasta agar bisa menempel ke permukaan logam, kemudian meresap ke logam dan biarkan selama beberapa saat. Setelah karat menjadi lunak, maka Anda bisa menggosoknya. Jika noda karat sangat dalam,mungkin diperlukan aplikasi tambahan dari pasta. Pasta baking soda juga bisa digunakan untuk berbagai keperluan di sekitar rumah sebagai alternatif yang baik dan aman sebagai bahan pembersih rumah tangga.

Jika Anda mau sedikit bekerja keras untuk menghilangkan karat dari logam, Anda bisa mencoba untuk menghapusnya secara manual dengan amplas atau bahan kasar yang lain, misalnya wol baja.Jika Anda menempuh cara ini biasanya akan memerlukan waktu yang cukup lama terlebih jika permukaan yang berkarat cukup luas.

Menjaga logam Anda selalu dalam keadaan kering akan membantu mencegah karat karena air adalah penyebab utama timbulnya karat. Pencegahan tidak selamanya bisa dilakukan,terutama jika ada kelembaban yang sulit untuk dihindari.Jadi sebaiknya Anda segera bertindak ketika menemukan karat, sebelum karat mulai menggerogoti logam. Semakin lama karat bersarang di logam, maka akan semakin sulit dihapus dan justeru bisa memperparah kerusakan.

No comments:

Post a Comment