SEMEN INSTAN MU-600 |
Semen instan sebagai bahan pelapis kedap air fleksibel 2 komponen untuk digunakan pada tempat-tempat basah seperti kolam renang, kamar mandi, atap beton, basement, gedung parkir atau dapur. Berbahan dasar semen, pasir pilihan dan aditif yang tercampur secara homogen dengan liquid acrylic sebagai perekat.
Keunggulan
- Siap pakai dan mudah diaplikasikan menggunakan kuas, roll atau trawel.
- Mempunyai sifat elongasi (kelenturan) tinggi.
- Cocok untuk tempat basah.
- Dapat menutup celah sempit dan rapat.
Penggunaan
MU-600 dapat diaplikasikan diatas berbagai permukaan, yaitu:
- Permukaan pasangan bata merah dan bata ringan
- Permukaan dinding dan lantai beton sebelum pemasangan sceed, keramik, marmer atau granit.
- Permukaan lantai rabat atau screed sebelum pemasangan keramik, marmer atau granit.
Cara Pemakaian
Alat kerja : Roller atau kuas dan hand mixer
Persiapan:
- Permukaan yang akan dilapisi kedap air harus bersih dan bebas dari debu, oil, minyak atau kotoran lain yang dapat mengurangi daya rekat produk.
- Permukaan yang cacat atau rusak, seperti berlubang atau mengelupas harus diperbaikai dahulu dengan produk yang sesuai sebelum aplikasi.
Pengadukan:
Aplikasi :
- Sebelum aplikasi, permukaan sebaiknya dilembabkan atau dibasahi dengan air untuk mendapatkan hasil yang baik
- Gunakan kuas, roll atau roskam untuk mengaplikasikan produk, tergantung dari kondisi kerataan permukaan
- Aplikasikan minimum dua lapis seperti aplikasi cat
- Tunggu sampai produk setting sebelum dilakukan aplikasi lapisan diatasnya (screeding, pemasangan keramik dll).
Daya Sebar (Coverage)
± 1,5 m² / 3 kg set untuk 2 lapis aplikasi (vertical dan horisontal).
Data Teknik
Bentuk | Powder dan liquid |
Warna powder | Abu-abu muda |
Warna Liquid | Milky white |
Tebal Aplikasi | ± 2 lapis dengan ketebalan 500 micron |
Perekat | Semen Portland |
Bahan pengisi (filler) | Guna meningkatkan kepadatan serta mengurangi porositas bahan adukan. |
Bahan tambahan (Additive) | Bahan tambahan yang larut dalam air guna meningkatkan kelecakan / workability dan daya rekat. |
Tensile Strength ASTM D412 | 1 – 1.5 N / mm² |
Adhesion Strength EN 1348:1997 | 1 – 1.5 N / mm² |
Kemasan
- 3 kg set (1 kg liquid dan 2 kg powder)
- 30 kg set (10 kg liquid dan 20 kg powder)
Penyimpanan
Simpan didalam ruangan dan jaga agar selalu dalam keadaan kering.
Masa Kadaluarsa
12 bulan bila disimpan dalam kantong tertutup dalam ruangan yang selalu kering.
HARGA SEMEN MORTAR UTAMA, SURABAYA, JAKARTA, SIDOARJO, SEMARANG, BANYUWANGI, BEKASI, PALEMBANG, PEKANBARU, MEDAN, SEMARANG, MAKASSAR, BANJARMASIN, BALIKPAPAN, SAMARINDA, BONTANG, KUTAI KERTANEGARA, SOLO, JOGJAKARTA, BANDUNG, PALU, MANADO, PAPUA, FLORES, KUPANG, PALANGKARAYA, PONTIANAK, LAMPUNG, JAMBI, MATARAM, LOMBOK, MADURA, MADIUN, PURWOKERTO, CILACAP, TANGERANG, BOGOR, ACEH, PROBOLINGGO, PASURUAN, MALANG, INDONESIA
No comments:
Post a Comment