Tak hanya sebagai gerbang masuk rumah,pintu juga berfungsi sebagai pengaman serta aksesori yang mempercantik rumah.Untuk itu,pilihlah model pintu sesuai dengan konsep rumah dan selera Anda.
Rumah atau hunian umumnya menggunakan jenis pintu ayun atau disebut swing.Namun dengan berkembangnya tren bangunan dan gaya hunian,hal ini memberikan banyak inspirasi untuk pernak pernik rumah seperti halnya pintu.Ada beberapa jenis pintu yang bisa menjadi referensi untuk Anda antara lain :
Pintu Geser
Model pintu ini juga dikenal dengan istilah sliding door.Cara membukanya yaitu dengan menggeser pintu ke samping kanan atau kiri.Pintu geser biasanya digunakan pada ruangan yang kurang luas dan tidak memerlukan ruang untuk mengayunkan pintu seperti pada model pintu ayun.
Pintu geser juga mulai banyak digunakan pada lemari pakaian dengan alasan bahwa pintu jenis ini memberikan kesan rapi.Namun kekurangan pintu ini adalah pemasangannya lebih sulit dan juga memerlukan struktur bantalan yang kuat untuk menggantung dan bisa merepotkan jika tiba-tiba roda keluar dari rel pengaman.
Pintu Lipat
Model pintu ini dikenal juga dengan sebutan folding door.Cara membukanya tidak jauh berbeda dengan sliding door,yaitu dengan digeser ke samping.Pintu ini juga menggunakan bantalan rel,perbebedaanya yaitu pintunya bisa dilipat ketika dibuka.Model pintu seperti ini sering digunakan pada ruang keluarga yang menghadap ke taman belakang atau pada pintu garasi.Namun model pintu ini jarang dipakai untuk pintu utama rumah.
Pintu Rel
Model pintu yang lebih tua ini dibuat dari serpihan kayu atau kompresan kayu.Sebutannya tergantung pada komponen-komponennya.Untuk komponen vertikal disebut stiles,sedangkan komponen horisontal disebut rel.Model pintu ini biasanya dipakai sebagai pintu garasi.
No comments:
Post a Comment