Wednesday, June 20, 2012

Macam-Macam Thinner

 Mengenal Thinner

Thinner adalah zat cair yang biasanya berfungsi untuk mengencerkan cat kayu dan besi,politur serta bahan-bahan finishing lain. Bahan-bahan finishing  biasanya merupakan bahan padat yang sifatnya kental sehingga sulit untuk diaduk dan diratakan tanpa diencerkan terlebih dahulu.

Fungsi Thinner

Thinner berguna untuk menurunkan viskositas(kekentalan) dari bahan-bahan yang akan diaplikasikan dengan menggunakan alat penyemprot maupun kuas.Alat penyemprot cat maupun kuas cat adalah alat yang berguna untuk  mengaplikasikan bahan finishing dan hanya dapat bekerja dengan batas viskositas tertentu.Oleh karena itu suatu bahan finishing harus diencerkan terlebih dahulu dengan thinner agar viskositasnya turun sehingga bahan-bahan tersebut bisa diaplikasikan dengan mudah.

Selain berguna untuk menurunkan viskositas, thinner juga berguna untuk mengatur sifat-sifat dari bahan finishing sehingga bahan tersebut bisa diaplikasikan sesuai dengan kebutuhan. Dengan menggunakan thiner suatu bahan finishing bisa diatur kecepatan waktu pengeringannya serta ketebalan lapisan finishing bisa ditentukan dengan ukuran tertentu sesuai dengan kebutuhan.

Contoh merk Thinner

Contoh merk thiner yang diproduksi dan bisa Anda temukan di toko bahan bangunan antara lain:

1.Thiner Cobra

Thinner Cobra adalah minyak pengencer khusus cat duko,tapi bisa juga digunakan untuk campuran cat kayu dan besi.



Harga Thinner Cobra
UkuranHarga
KalengRp.30.000
GalonRp.105.000.


2.Thinner Impala

Thinner impala adalah minyak pengencer yang dapat digunakan untuk campuran cat kayu dan besi.Thinner Impala juga bisa digunakan untuk mengencerkan cat Duko.

Harga Thinner Impala
UkuranHarga
KalengRp.25.000
GalonRp.87.000.
Produksi:Jakarta

3.Thinner Frog

Thinner Frog adalah minyak pengencer yang dapat digunakan untuk campuran cat kayu da besi.Thinner ini tidak direkomendasikan untuk pengencer cat Duko

Harga Thinner Frog perkaleng=Rp.15.000
Produksi:Tangerang

4.Thinner Botol Kratingdeng


Thinner ini dikemas dengan menggunakan botol kratingdeng bedanya kalau kratindaeng beneran ada capnya "Banteng"kalau yang ini ada capnya "Petromak" dan jangan sampai lupa diminum yaa...karena ini bukan kratingdaeng beneran.Thinner ini dapat digunakan untuk mengencerkan cat kayu dan besi atau bisa juga hanya untuk mencuci kuas setelah mengecat.Kelebihannya adalah harganya yang murah.

Harga Thiner Botol Kratingdeng  perbotol=Rp.5000
Produksi:Jakarta

5.Pengencer Cat Aduner

Harga:Rp.7000/botol

No comments:

Post a Comment