Mengaplikasikan cat baik cat dinding maupun cat kayu dan besi untuk memperindah dan mempercantik rumah Anda merupakan cara yang paling efektif dan efisien daripada dengan aplikasi jenis lain. Dengan pemilihan warna cat yang pas cat juga maka bisa membuat suasana hati penghuni rumah jadi terasa lebih ceria,bersemangat dan menyenangkan.
Dalam proses pengecatan maka kualitas cat dan pemilihan warna yang pas adalah hal yang sangat penting,namun alat aplikasi untuk mengecat juga harus diperhatikan agar natinya bisa memperoleh hasil pengecatan yang bagus dan memuaskan. Peralatan yang bisa Anda gunakan untuk aplikasi cat baik cat tembok maupun cat kayu dan besi ada beberapa macam antara lain kuas cat dan roller cat dan spray Gun.
Kuas cat
Kuas cat adalah peralatan mengecat yang paling sering digunakan oleh masyarakat pada umumnya. Kuas cat tersedia dalam berbagai macam ukuran disesuaikan dengan maksud dan tujuan dan untuk mempermudah penggunaannya yaitu ukuran 1",11/2",2",21/2",3"dan 4".Kuas cat biasanya digunakan untuk mengecat permukaan dinding,kayu maupun besi yang permukaanya sempit,kurang rata serta bagian yang memerlukan ketelitian agar diperoleh hasil pengecatan yang memuaskan. Kuas cat juga dipakai untuk mengaplikasikan cat pada bagian-bagian yang sulit dijangkau jika menggunakan roller cat.
Jika Anda menggunakan kuas cat untuk mengecat dinding atau tembok cat harus diaduk sampai rata sebelum digunakan,jika diperlukan campur dengan air bersih 5-10%.Begitu juga untuk mengaplikasikan cat kayu dan besi cat juga harus diaduk dahulu sampai rata dan jika dibutuhkan bisa dcampur dengan 1-5% thiner.
Jika Anda menggunakan kuas cat yang tidak kalah penting dan harus Anda perhatikan adalah Anda harus sesering mungkin untuk membersihkan kuas cat setelah selesai digunakan agar hasil pengecatan selalu rata dan bagus.Disamping itu jika Anda selalu rajin membersihkan kuas cat setelah dipakai maka kuas cat tersebut menjadi awet dan bisa dipergunakan lagi.
Kuas Roll
Pada umumnya kuas roll digunakan untuk mengecat permukaan dinding yang luas dan rata dengan tujuan untuk mempercepat proses pengecatan.Dengan menggunakan kuas roll juga akan memperoleh hasil pengecatan yang tampak rata dan halus.Kuas roll adalah salah satu peralatan mengecat yang juga sering digunakan dalam proses pengecatan. Pada umumnya kuas roll digunakan untuk mengecat permukaan dinding atau plafon yang luas dan rata dengan tujuan untuk mempercepat proses pengecatan.Dengan menggunakan roll cat juga akan memperoleh hasil pengecatan yang tampak rata dan halus.
Untuk mengaplikasikan cat pada dinding atau plafon yang luas dan rata sebaiknya menggunakan roller yang besar untuk mempercepat proses pengecatan.Sebaliknya jika digunakan untuk cat di dinding atau plafon pada bagian yang kurang rata dan susah dijangkau maka sebaiknya menggunakan roll cat dengan ukuran yang kecil agar hasilnya lebih rapi dan tidak belepotan.
Seperti halnya pada pemakaian kuas cat,pada penggunaan roll cat untuk mengecat dinding atau tembok cat juga harus diaduk sampai rata sebelum digunakan,jika diperlukan campur dengan air bersih 5-10%.Begitu juga untuk mengaplikasikan cat kayu dan besi cat juga harus diaduk dahulu sampai rata dan jika dibutuhkan bisa dcampur dengan 1-5% thiner.
Spray Gun
Spray Gun adalah suatu alat mengecat yang bekerja dengan cara menggunakan udara kompresor untuk mengaplikasi cat yang diatomisasikan pada suatu permukaan seperti dinding,kayu atau besi . Spray Gun bekerja menggunakan udara bertekanan untuk mengatomisasi atau mengabutkan cat pada suatu permukaan.Sebagai gambaran,prinsip kerja dari penggunaan spray Gun untuk mengecat adalah sama seperti ketika kita menyemprotkan obat nyamuk. Jadi,ketika udara bertekanan dikeluarkan dari lubang udara pada air cap, maka tekanan negatif akan timbul pada ujung fluida sehingga cat pada cup akan terhisap,setelah itu cat yang dihisap ini akan menyembur atau disemprotkan sebagai zat yang diatomisasi (dikabutkan).
Seperti halnya pada pemakaian kuas cat dan roll cat,pada penggunaan spray Gun untuk mengecat dinding,kayu atau besi cat juga harus diaduk sampai rata sebelum digunakan.Perbedaannya adalah pada komposisi atau perbandingan antara cat dan campurannya.Pada aplikasi cat dinding biasanya cat haru dicampur dengan air bersih dengan komposisi hingga 20%,dan untuk mengaplikasikan cat kayu dan besi biasanya cat juga harus dicampur dengan 20% thinner.
No comments:
Post a Comment